IMATEK sukses menyelenggarakan ISWEE 2018 – International Student Workshop on Energy and Environment

 

Gebrakan  ditunjukkan organisasi mahasiswa Teknik Kimia FT Unsri (IMATEK) dengan menyelenggarakan SRIWIJAYA INTERNATIONAL WORKSHOP ON ENERGY AND ENVIRONMENT (ISWEE 2018). Kegiatan ini merupakan kegiatan ilmiah bertaraf internasional pertama dan terbesar yang pernah diselenggarakan ormawa di tingkat Unsri. Tema kegiatan adalah Energy and Environmental Millenial Issues.

Acara bertempat di Grand Atyasa Convention Center Palembang tanggal 1 November 2018. Kegiatan ini menghadirkan pembicara para expert antara lain dari

  • Werner Rammensee dari Cologne University, Koln Germany
  • Dr. Ing. Suhendra, dari Bundesanstalt für Materialforschung und –prüfung, Berlin Germany
  • Dr. Nutthapon Wongyao dari King Mongkutt University Thonburi Thailand,
  • Dr. IGBN Makertihartha dari Institute Teknologi Bandung, Indonesia
  • Dr. Krongthong Kamongsuangkasem, dari Sunchrotron Light Research Institute Bangkok Thailand
  • Dr. Muthia Elma dari Lambung Mangkurat Unversity with affiliated of Queensland University, Australia
  • Prof. M. Said, Guru besar Teknik Kimia Universitas Sriwijaya
  • Expert dari Pertamina Refinery Unit III-dan representative of Elnusa Commisioner

International Workshop ini diselenggarakan sesuai dengan bidang unggulan pendidikan dan riset yang diutamakan Prodi Teknik Kimia FT Unsri yaitu energi, pengelolaan lingkungan dan pengembangan produk indsutri. Hal ini sangat sejalan dengan visi misi Fakultas Teknik dan Universitas Sriwijaya untuk menjadi perguruan tinggi yang unggul dan berdaya saing global dalam berbagai bidang iptek di tahun 2025.

Peserta ISWEE melingkupi mahasiswa S1, S2 dan S3 dari berbagai perguruan tinggi dalam dan luar negeri yang tertarik atau sedang memperdalam bidang energi dan lingkungan. Sejauh diluncurkan animo peserta luar biasa hingga menembus 300 orang, jauh diatas target panitia yang menyiapkan untuk 200 orang. Pada hari pelaksanan jumlah peserta yang diterima adalah 230 orang.

Peserta ISWEE berasal dari berbagai perguruan tinggi dalam dan luar negeri. Dari luar negeri tercatat peserta baik di Jepang, Vietnam, India, Italy, Belgia, Thailand, Malaysia, Bangladesh. Sementara peserta dometik berbagai dari berbagai universitas dan lembaga riset di Indonesia.

Sesuai pesar Rektor Unsri, Prof. Dr. Ir. H. Anis Saggaff, melalui berbagai kegiatan bertaraf internasional, Jurusan TK dapat menjadi prodi yang unggul dan diperhitungkan sebagai salah satu rujukan nasional dan semakin dikenal (recoknisi) di tingkat internasional setidaknya pada tahap awal di tingkat asia.

Kegiatan ini merupakan tindak lanjut atas tantangan pimpinan Jurusan Teknik Kimia kepada IMATEK UNSRI untuk menginisiasi dan membuat event bertaraf inbternasional yang sejalan dengan program kerja Jurusan.

Penyelenggaraan ISWEE merupakan ajang untuk membuktikan bahwa mahasiswa Teknik Kimia Unsri memiliki potensi dan kemampuan untuk eksis dan unggul, bukan saja ditingkat daerah dan nasional, tapi mampu bergaul, bekerjasama dan pada gilirannya bersaing di tingkat internasional.

Setelah pelaksanaan ISWEE, malam harinya para pembicara, peserta dari luar negeri, komite ISWEE dan para dosen, staf Teknik kimia dan keluarga menyelenggarakan Mini Gathering Curining Musi di Kapal Pesiar Puteri Kembang Dadar. Sekaligus seremoni penutupan oleh Dekan Fakultas Teknik Prof. Subriyer Nasir, MS, PhD. Dalam kesempatan itu Subriyer menyampaikan apresiasi dan atas kesuksesan acara dan terimakasih kepada semua pihak yang mendukung acara, mulai dari pembicara, peserta, sponsor, donatur dan terutama kepada seluruh panitia yang bekerja luar biasa.