Jurusan Teknik Kimia Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya telah sukses menyelenggarakan Acara Sarasehan Teknik Kimia dengan mengusung tema “Sinergi untuk Prestasi, Kolaborasi dan Internasionalisasi”, Sabtu, 7 Mei 2022. Acara ini diselenggarakan secara hybrid, offline di Meeting room Hotel Novotel Palembang, dan online melalui media platform Zoom Cloud Meeting. Kegiatan ini merupakan agenda penting yang diselenggarakan oleh Jurusan Teknik Kimia dengan menghadirkan para alumni-alumini terbaik dari Jurusan Teknik Kimia yang akan diminta kesediaannya sebagai Advisory Board di Jurusan Teknik Kimia.

Acara diawali dengan pembacaan doa oleh Bapak Rahmatullah, ST, MT, untuk kemudahan dan kelancaran terselenggaranya kegiatan kemudian dilanjutkan dengan kata sambutan sekaligus pembukaan oleh Dekan Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya yang diwakili oleh Wakil Dekan Bidang Akademik Bapak Dr. Bhakti Yudho Suprapto, ST, MT.


Pada Sesi Pertama Materi disampaikan oleh Ibu Dr. Tuti Indah Sari, ST, MT, (Ketua Jurusan Teknik Kimia) yang memaparkan profil Jurusan Teknik Kimia dan pencapaian jurusan hingga saat ini. Kemudian dilanjutkan dengan pemaparan peran Advisory Board oleh Prof. Tuty Emilia Agustina, ST, MT, Ph.D. Pemaparan peran advisory board ini dilakukan dengan perkenalan dan diskusi calon anggota advisory board.

Bapak Rahim (Alumni TK 1986), telah menyatakan kesediaannya menjadi anggota advisory board. Bapak Lamda (Alumni TK 1986), menambahkan bahwa banyak sekali alumni TK yang telah berhasil di dalam dan luar negeri yang bisa menjadi asset bagi jurusan diakui secara internasional dan keperluan akreditasi. Bapak Zulkifli (GM Medco E&P) menyarankan lulusan TK harus bisa beradaptasi terhadap perkembangan yang akan datang, sehingga mereka benar-benar siap untuk menghadapi hal baru. Dan masih banyak lagi masukan-masukan yang diberikan oleh alumni TK lainnya seperti Bapak Fahrul Rozi, Bapak Ariansyah, Bapak Noezran, Bapak Hans, dan Bapak Ismet. Semuanya sepakat dan siap untuk memberi masukan dan arahan kepada jurusan teknik kimia untuk pengembangan jurusan di masa depan.

Kegiatan ini diharapkan dapat terus dimanfaatkan sebagai sarana menjalin silahturami dan memperluas koneksi antara alumni Jurusan Teknik Kimia di dalam dan luar negeri sehingga dengan terjalin kerjasama tersebut dapat memberikan aset yang baik untuk internasionalisasi dan akreditasi Jurusan Teknik Kimia. Diakhir acara ditutup dengan sesi foto bersama bersama seluruh panitia, dosen, alumni dan tamu undangan. Pelaksanaan acara secara offline sudah mengikuti protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19 sesuai aturan yang ditetapkan.